Pernah mendapati hewan tungau di rumah Anda? Tungau merupakan jenis hewan yang bentuknya mirip dengan kutu. Meski begitu, tungau sangat tidak mudah terlihat oleh mata telanjang. Lantas, bagaimana cara membersihkan tungau kasur?
Ukuran tubuhnya hanya sekitar 0.5 mm saja, umumnya hewan ini banyak bersarang di sofa, gorden, karpet, hingga kasur. Di tempat-tempat itulah, mereka bisa mendapat makanan berupa sel kulit mati manusia dan sisa bahan organik lainnya.
Ini Dia Cara Membersihkan Tungau Kasur dengan Mudah dan Praktis!
Keberadaan tungau di rumah tentu tidak bisa dibiarkan. Tungau bisa menyebabkan bentol-bentol, gatal hingga memicu sesak nafas atau gejala alergi lainnya. Maka dari itu, membasmi hewan kecil ini harus Anda lakukan.
Meski begitu, banyak yang belum tahu cara membersihkan tungau kasur. Tapi jangan cemas, Anda bisa simak tips mudah dari banyakcara.id di bawah ini.
Mencuci dengan Air Panas
Cara membersihkan tungau kasur yang pertama adalah dengan mencucinya. Namun terkadang, mencuci kasur dengan air panas menjadi hal yang sulit dilakukan. Anda bisa menggunakan cara ini, apabila perkembangbiakan tungau di kasur sudah tidak tertolong.
Pastikan menjemur kasur di bawah matahari terik agar cepat kering, serta tungau bisa mati dengan maksimal. Selain itu, piranti seperti bantal, guling, sprei juga perlu Anda perhatikan. Tambahkan deterjen anti bakteri agar piranti itu bersih dan wangi. Jangan lupa mencuci secara rutin, agar tungau tidak memiliki kesempatan untuk bersarang lagi.
Jemur Perlengkapan di Bawah Sinar Matahari
Langkah ini bisa Anda lakukan tanpa harus mencuci pirantinya. Sering menjemur bantal, guling, sprei, hingga kasur untuk memastikan barang-barang itu tidak lembab. Tungau sangat menyukai tempat lembab. Maka dengan sering menjemurnya, barang-barang itu tidak akan menjadi sarang tungau.
Baca Juga Cara Agar Tidak Digigit Kutu Loncat dan Tanpa Gatal!
Menggunakan Bawang
Bawang merah dan putih yang biasa Anda pakai untuk bumbu masakan, ternyata juga efektif menghilangkan tungau di kasur secara alami. Anda cukup menghaluskan kedua jenis bawang tersebut menggunakan blender.
Setelah halus, kemudian saring untuk mengambil sari-sarinya. Oleskan jus bawang itu ke permukaan kasur. Biasanya setelah beberapa jam, tungau akan keluar dan berjatuhan.
Menggunakan Air Cuka
Cara membersihkan tungau kasur dengan air cuka ini, jauh lebih mudah ketimbang membuat jus bawang. Anda hanya perlu membeli cuka di warung atau pasar, kemudian menyemprotkannya ke sarang tungau. Selain mematikan tungau, cuka juga mampu membasmi telurnya. Sehingga tidak ada kesempatan untuk menetas dan berkembangbiak lagi.
Menggunakan Air Garam
Garam terbukti memiliki banyak manfaat, salah satunya untuk membasmi tungau. Selain murah, cara mengaplikasikannya juga sangat mudah. Anda hanya perlu melarutkan garam di dalam air, kemudian memasukkannya ke botol semprot.
Semprotkan larutan air garam tersebut ke sarang-sarang tungau di area kasur. Tunggu beberapa saat hingga tungau keluar dan mati seketika.
Menggunakan Kulit Durian
Tentu Anda sudah tidak asing lagi dengan aroma durian yang sangat pekat. Terkadang aroma itu bisa membuat pusing, dan ternyata tungau sangat tidak menyukainya, lho! Dari beberapa fakta, aroma durian bisa membuat tungau tidak nyaman.
Jika Anda suka makan durian, kulitnya jangan dibuang. Anda bisa memanfaatkannya sebagai sarana membasmi tungau secara alami. Cara membersihkan tungau kasur dengan kulit durian sangat mudah. Cukup letakkan kulit di kamar, sisi ranjang atau ruangan lain yang memiliki potensi besar menjadi sarang tungau. Anda juga bisa meletakkannya di sudut tempat tidur atau bawah kasur.
Menggunakan Bunga Lavender
Ekstrak lavender memiliki bau yang cukup menyengat dan tidak disukai tungau. Namun, aroma minyak ini sangat bersahabat dengan indra penciuman manusia. Maka dari itu, menyemprotkan minyak beraroma lavender ke sarang tungau, sangat efektif untuk membasminya.
Bunga lavender yang kering juga bisa menjadi solusi agar tungau tidak datang lagi. Caranya, cukup bungkus bunga lavender kering di dalam kain, lalu letakkan di sisi tempat tidur.
Menggunakan Daun Sirsak
Daun sirsak terbukti manjur menghilangkan tungau, cara satu ini sangat mudah dan alami. Cukup letakkan beberapa lembar daun ke tempat-tempat yang berpotensi menjadi sarang, seperti permukaan kasur. Selain tungau, hama lain seperti kutu busuk juga bisa pergi.
Menggunakan Minyak Pohon Teh
Minyak pohon teh termasuk bahan yang sangat serbaguna. Meski begitu, masih banyak yang belum tahu jika bahan satu ini memiliki banyak manfaat. Salah satunya ampuh membasmi tungau.
Aroma serta rasa minyak pohon teh tergolong kuat dan tajam. Untuk menghilangkan tungau dengan bahan ini, Anda hanya perlu menyemprotkan cairannya di area sekitar kasur, permukaan sprei maupun bantal dan guling.
Menggunakan Bunga Pandan
Bahan alami selanjutnya yang bisa Anda pakai untuk membasmi tungau adalah bunga pandan. Biasa dikenal dengan sebutan pudak. Bagian tanaman pandan satu ini tergolong ampuh mengatasi permasalahan tungau di rumah.
Aroma menyengat dari bunga pandan mampu membuat tungau tidak nyaman, sehingga pergi dalam waktu singkat. Caranya sangat mudah, Anda hanya perlu meletakkan bunga pandan di sekitar tempat tidur.
Baca Juga Cara agar Kelabang Tidak Masuk Rumah
Untuk Anda yang masih ragu apakah perabotan di rumah ada tungau atau tidak, silakan periksa secara cermat dan teliti. Apabila terdapat telur kecil berwarna putih seperti butiran di permukaan kasur atau sofa, Anda harus segera mengambil antisipasi.
Tempat bersarang tungau, umumnya penuh dengan bercak coklat kehitaman yang merupakan kotorannya.
Nah, itu tadi uraian tentang cara membersihkan tungau kasur yang bisa Anda ketahui. Selalu cermat dan teliti menjaga perabotan di rumah, agar nyaman digunakan. Semoga informasi ini bermanfaat!