Lifestyle

Cara Membersihkan Kompor Gas dengan Cuka dan Sunlight

×

Cara Membersihkan Kompor Gas dengan Cuka dan Sunlight

Sebarkan artikel ini
Cara Membersihkan Kompor Gas Dengan Cuka Dan Sunlight
unsplash.com

Cara membersihkan kompor gas dengan cuka dan Sunlight ternyata cukup mudah mengangkat noda dan kotoran membandel di dalamnya.  Kompor gas merupakan salah satu alat masak yang pastinya harus selalu dijaga kebersihannya. Sehingga, banyakcara.id membagikan tips terbaik membersihkan kompor menggunakan peralatan sederhana di rumah.

Cuka maupun sunlight merupakan beberapa bahan yang lazim dan sangat mudah kita temukan di dapur. Manfaat dari keduanya juga tidak kita ragukan lagi. Sunlight misalnya. Sabun cuci piring satu ini, sangat efektif menghilangkan noda membandel, di peralatan masak sehari-hari.

Kompor adalah alat rumah tangga yang paling mudah kotor. Untuk itu, agar kinerjanya tidak terganggu, menjaganya untuk tetap bersih dan terawat sudah pasti wajib kita lakukan. Alasannya,  karena ketika sisa makanan yang tidak dibersihkan dapat menyumbat pembakaran kompor gas. Hal ini akan mengakibatkan nyala api yang melemah. Sehingga Anda tidak bisa menggunakan kompor gas untuk memasak.

Cara Membersihkan Kompor Gas dengan Cuka dan Sunlight, Anda Wajib Mencobanya!

Pengaplikasian kedua bahan tersebut untuk membersihkan kompor ternyata tidak sulit. Namun yang perlu Anda perhatikan sebaiknya jangan sembarangan ketika membersihkan kompor. Ada beberapa anjuran yang wajib Anda patuhi, agar tidak melakukan hal-hal yang justru akan mengganggu kinerja kompor nantinya.

Selain itu, proses pembersihan yang tepat juga akan membuat kompor gas dapat bersih secara maksimal. Jika Anda mengabaikan cara ini dan berdampak pada kesalahan, justru akan membuat kompor gas bisa mengalami kerusakan.

Karena itu sebaiknya Anda melakukan beberapa cara tepat untuk membersihkan kompor gas ini, salah satunya dengan menggunakan cuka dan sunlight. Lebih jelasnya berikut ini beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk membersihkan kompor gas dengan benar.

Baca Juga Cara Menjadi Pangkalan Gas Elpiji 3 Kg

Menggunakan Cuka dan Sunlight

Cara membersihkan kompor gas dengan cuka dan Sunlight ini sebenarnya cukup mudah untuk Anda lakukan. Cuka terkenal memiliki sifat asam, hal ini cukup efektif untuk mengaatasi kerak membandel Anda bisa menggunakanannya untuk menghilangkan kerak pad akompor.

Pertama tama, oleskan secara merata larutan cuka ke bagian kompor yang berkerak. Lalu sikat menggunakan sikat gigi hingga bersih kemudian bilas. Selain menggunakan cuka Anda juga bisa merendam ring pada kompor menggunakan air yang dicampur sunlight.

Awali dengan mulai melepaskan ring kompor dahulu. Kemudian rendam ring menggunakan air sabun Anda juga bisa menggunakan air panas. Kemudian diamkan 2 sampai 4 jam lalu gosok hingga noda menghilang setelah itu bilas menggunakan air bersih.

Membersihkan Tutup Kompor Gas

Cara membersihkan kompor gas dengan cuka dan Sunlight ini harus Anda perhatikan. Terutama, pada saat membuka tutup kompor. Sebelum membersihkannya pastikan dahulu tungku dalam keadaan dingin setelah digunakan. Baru setelah itu, Anda boleh mulai melepaskan tutup kompor.

Selanjutnya taruh tutup kompor ke wastafell lalu bersihkan menggunakan cairan pembersih seperti sunlight menggunakan spons. Gosok hingga seluruh permukaan tutup kompor tersebut bersih. Jika ada noda membandel Anda bisa menggunakan cuka untuk menghilangkannya.

Sikat semua bagian tutup kompo hingga tidak ada kotoran yang tersisa, diamkan hingga 20 menit sampai semua kotoran mengelupas. Setelah itu Anda bisa langsung membilasnya dengan air bersih, kemudian keringkan sebelum Anda menggunakan tutup kembali.

Membersihkan Kepala Burner Kompor Gas

Cara membersihkan kompor gas dengan cuka dan Sunlight selanjutnya adalah dengan membersihkan kepala burner kompor gas tersebut. Sebelumnya pastikan dahulu kompor gas benar-benar dalam keadaan mati, kemudian lap kepalanya menggunakan lap untuk menghilangkan remahan.

Jika Anda membersihkan kompor gas yang tersumbat sebaiknya lakukan dengan hati-hati, Anda bisa menggunakan peniti untuk membersihkan kotoran di celah-celah. Anda juga bisa menggunakan campuran air dan cuka lalu semprotkan pada bagian tersebut agar kotoran menghilang.

Setelah itu gosok semua permukaan kepala bruner hingga kotoran mengelupas dan hilang secara menyeluruh. Terakhir lap dan keringkan kepala burner kompor gas sebelum Anda pasang kembali dan menggunakannya untuk memasak.

Bersihkan Permukaan Kompor Gas

Cara membersihkan kompor gas dengan cuka dan Sunlight selanjutnya Anda bisa membersihkan permukaan kompor gas dengan cara yang mudah. Pertama bersihkan permukaan kompor menggunakan kain basah untuk menghilangkan kotoran dan minyak yang menempel.

Anda bisa memanfaatkan sunlight untuk menghilangkan noda makanan seperti lemak dan minyak di permukaan kompor gas. Atau Anda juga bisa menggunakan cuka untuk membersihkan kotoran yang membandel seperti kerak, gunakan spons dan sikat untuk membersihkannya.

Setelah itu biarkan sekitar 10 hingga 15 menit sampai kotoran terangkat, agar lebih bersih sikat kembali permukaan secara menyeluruh. Setelah itu bilas menggunakan air bersih lalu keringkan permukaan kompor sebelum Anda menggunakannya kembali.

Tips Membersihkan Tungku

Cara membersihkan kompor gas dengan cuka dan Sunlight memang cukup mudah kita lakukan. Namun ada satu hal yang harus Anda perhatikan ketika melakukannya. Pastikan Anda tidak membersihkan bagian tungku kompor menggunakan air sabun, karena hal ini akan menghambat nyala apinya.

Jika tungku lembab dan basah hal ini akan sangat mempengaruhi kualitas dari apinya, karena itu sebaiknya hindari penggunaan air sabun. Anda bisa menggunakan krim khusus untuk membersihkan tungku kompor, kemudian biarkan beberapa saat, lalu gosok.

Biasanya kerak-kerak membandel yang sulit bersih akan mulai terangkat dan kompor gas Anda bisa kembali kinclong. Usahakan jangan sampai bagian tungku ini terkena cairan atau air yang membuat permukaan menjadi lembab.

Baca Juga Cara Membersihkan Saluran Air Mampet yang Menganggu

Kesimpulan

Dewasa ini, memang cukup banyak jenis larutan yang konon berfungsi sebagai cairan pembersih kompor. Selain itu, Anda bisa memanfaatkan beberapa bahan yang ada di sekitar. Misalnya saja seperti sunlight dan cuka yang pastinya sangat mudah untuk Anda temukan di rumah.

Cara membersihkan kompor gas dengan cuka dan Sunlight ini relatif simple dan efektif, asalkan Anda memperhatikan beberapa poin di atas. Dengan ini kompor gas Anda pasti selalu dalam keadaan bersih dan terhindar dari kuman dan bakteri.